Home / Natuna News / Kembalikan Budaya Hidup Bersih dan Gotong Royong

Kembalikan Budaya Hidup Bersih dan Gotong Royong

Semboyan dan kata gotong royong merupakan suatu kata yang sudah tidak asing lagi di telinga bangsa Indonesia dimana kata tersebut memiliki substansi yang murni serta menyatukan segala perbedaan serta menyatukan segala perbedaan dan keanekaragaman yang ada ditengah masyarakat dan bangsa Indonesia. Namun seiring dengan bergulirnya waktu dan tuntutan serta perubahan zaman yang terjadi, kata gotong royong tidak lagi menjadi suatu semboyan yang menyatukan perbedaan yang ada, bahkan sudah jarang dilakukan Karena sebagian masyarakat lebih mengutamakan budaya individualisme. Untuk itu, melalui kegiatan jum’at bersih kali ini diharapkan dapat menumbuhkan kembali rasa kebersamaan dan gotong royong serta meumbuhkan rasa memiliki serta kasadaran dan kepedulian terhadap lingkungan ditengah masyarakat kita. Terlebih lagi kegiatan ini merupakan suatu upaya bersama guna menjaga kebersihan guna menciptakan lingkungan bersih dan nyaman.

Penghargaan dari BupatiHal ini disampaikan Plt. Bupati Natuna, Drs. H. Raja Amirullah, Apt saat memberikan pengarahan pada kegiatan Apel Bersama Dalam Rangka Jumat Bersih, Jumat (05/03) pagi di Pantai Kencana, Ranai. Beliau menambahkan bahwa pola hidup bersih dan lingkungan bersih akan terlaksana apabila diawali dari diri sendiri sehingga pada gilirannya tercipta suatu kebiasaan dari suatu komunitas / masyarakat. Namun yang terpenting dari substansi bersih hendaknya tidak hanya dalam aspek lingkungan, melainkan dapat pula diimplementasikan dalam pelaksanaan pembangunan dan pemerintahan yang bersih pula. Dengan kata lain, pelaksanaan pembangunan hendaknya dapat pula diselenggarakan secara bersih dan tidak bertentangan dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

Apel Jumat BersihLebih lanjut dikatakan, kegiatan jumat bersih yang telah dilaksanakan secara rutin dan bukan hanya acara seremonial belaka. Untuk itu diinstruksikan kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah untuk menjalankan program ini secara rutin setiap hari jum’at baik di Lokasi Pantai Kencana maupun dilingkungan perkantoran masing-masing.

Perwakilan TNI / PolriKegiatan Jum’at bersih kali ini diikuti oleh perwakilan Unsur TNI / Polri, SKPD dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna, Ormas dan Organisasi Kepemudaan, siswa sekolah SLTA dan mahasiswa serta masyarakat sekitar Kota Ranai. (Ermiza/Alex)

Sumber : Bagian Umum Setda Kab. Natuna (05/03/2010)

x

Check Also

Wagub Kepri Resmi Buka MTQ Tingkat Kabupaten Natuna Ke XI

(wartaKominfo) – Bertempat di halaman Masjid Agung Natuna sekaligus Islamic Center, Wakil ...