Home / Natuna News / Kunjungan Kerja Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur Laut

Kunjungan Kerja Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur Laut

Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau secara tentu saja memiliki tanggung jawab terhadap percepatan pembangunan di pemerintahan kabupaten dan kota yang berada dibawah naungan pemerintahannya. Salah satu bentuk tanggungjawab serta implementasi otonomi daerah adalah dengan pelaksanaan pembangunan fisik sarana dan prasarana penunjang perencanaan dan pemerataan pembangunan di daerah tersebut dan shering anggaran dengan harapan hasil pembangunan tersebut benar – benar dapat dimanfaatkan secara maksimal nantinya oleh masyarakat daerah tersebut.

Kunjungan Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur LautDemikian disampaikan Gubenur Provinsi Kepulauan Riau, Drs. H. Muhammad Sani saat memberikan sambutan pada acara Penyerahan Bantuan dana Pembinaan Penyelenggaraan Pemerintahan Kecamatan, Desa dan Kelurahan Sekabupaten Natuna, Penyerahan Dokter Keluarga, Peresmian Proyek Fisik yang dibiayai oleh Anggaran Pendapatan belanja Daerah Provinsi Kepulauan Riau Tahun Anggaran 2009/2010, Rabu (4/05) siang di Pantai Tanjung, Kecamatan Bunguran Timur Laut.

Kunjungan Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur LautMenurutnya, untuk mewujudkan percepatan dan pemerataan pembangunan disegala bidang dibutuhkan perencanaan yang sinergi dari seluruh instansi pemerintahan yang ada dalam upaya realisasi visi dan misi pembangunan, sehingga tujuan akhir yang ingin dicapai dapat diwujudkan sebagaimana harapan bersama.

Kunjungan Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur LautDalam kesempatan yang sama, Bupati Natuna melalui Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna, Drs. Minwardi mengatakan pula bahwa modal utama bukan hanya potensi material semata, tentunya harus didukung kinerja instansi yang profesional pula dalam melaksanakan roda pemerintahan, pembangunan dan mewujudkan pelayanan prima bagi seluruh masyarakat.

Kunjungan Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur LautHal ini menjadi penting mengingat sampai saat ini masih begitu banyak hambatan yang dirasa menghambat pelaksanaan pembangunan daerah, baik dari segi geografis, sarana dan prasarana yang belum memadai bahkan sampai keterbatasan sumberdaya manusia sebagai pelaku pembangunan itu sendiri.

Kunjungan Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur LautUntuk itu diharapkan kepada Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau agar dimasa yang akan datang, Kabupaten Natuna mendapatkan perhatian lebih dalam mendukung percepatan pembangunan daerah. Ketua pelaksana kegiatan, Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Dr. Drs Suhajar Dewantoro, M.Si dalam laporanya mengatakan adapun bantuan yang akan diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Natuna diantaranya :

1. Dana pembinaan penyelenggaraan pemerintahan kecamatan desa dan Kelurahan
2. Penyerahan 10 orang dokter keluarga
3. Peresmian proyek fisik APBD Provinsi 2009/2010 yang meliputi :

– 1 unit sekolah SMK Pertanian Perkebunan dan Peternakan Batubi Kecamatan Bunguran Barat
– 3 ruang kelas belajar untuk SMKN I Bunguran Barat
– Pelantar beton, balai benih SMKN I Kelautan dan Perikanan Natuna
– Kapal latih SMKN I Bunguran Timur
– Alat praktek balai benih SMKN I Kelautan dan Perikanan Natuna
– Mobiler Sekolah Dasar Sebakong
– Mobiler SMK Pertanian, Perkebunan dan Peternakan Batubi
– Pelantar Beton Sedanau
– Pelantar Kecamatan Midai
– Dermaga Sedanau
– Juga diserahkan 10 orang dokter keluarga yang akan ditugaskan diwilayah kerja Kabupaten Natuna.

Kunjungan Gubernur Kepri ke Kec. Bunguran Timur LautDalam kesempatan tersebut juga dilepaskan 230 ekor penyu berumur 6 bulan hasil upaya pelestarian secara mandiri dari masyarakat Desa Sepempang dengan bantuan pembinaan Dinas Kelautan Perikanan Kabupaten Natuna. (Ermiza/Alex)

Sumber : Bagian Umum Setda Kab. Natuna (05/05/2011)

x

Check Also

Wakil Bupati Rodhial Sidak Kantor OPD Natuna di Hari Pertama Kerja

(wartaKominfo) – Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda didampingi Sekretaris Daerah, para Asisten, ...