Home / Natuna News / Bersama Ambil Peran Perangi Covid-19

Bersama Ambil Peran Perangi Covid-19

(WartaKominfo) – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Raja Darmika saat menggelar Obrolan Publik via Zoom Meeting dalam memperingati Hari Kebangkitan Nasional mengatakan, perang melawan virus corona atau Covid-19 memang butuh strategi. Dan salah satuanya adalah mengetahui masing-masing peran dari setiap orang saat menghadapi corona yang merupakan persoalan bersama.

“Mari bersama berperang menghadapi corona dengan mengikuti protokol kesehatan. Bersama kita dalam momen Hari Kebangkitan Nasional ini mari kita bangkitkan semangat itu” ujar Raja yang juga sebagai Host Obrolan Publik tersebut.

Ketua Pemuda Pancasila Kabupaten Natuna, Fadillah mewakili Pemuda Kabupaten Natuna mengatakan bahwa peran pemuda harus dilibatkan dalam mendukung gerakan pemerintah terkait penangan Covid-19.

Menurutnya, organisasi maupun komunitas kepemudaan sudah banyak bergabung dalam Satuan Tugas Covid-19 Natuna, namun belum sepenuhnya anak-anak muda tersebut diberdayakan.

“Dari awal kita pemuda mempunyai keinginan yang sama dengan pemerintah, agar corona tidak ada di Natuna. Namun peran aktif organisai-organisasi yang telah bergabung di satgas belum dimaksimalkan oleh pemerintah. Kita lihat, masyarakat tidak takut dengan corona tapi lebih takut dengan patroli. Mudahan-mudahan dengan terus diberikan himbauan oleh pemerintah, aparat keamanan dan tokoh masyarakat, masyarakat kita akan paham. Dan harapan kami manfaatkan pemuda” kata Fadillah, penuh harap.

Selain itu, turut hadir mewakili perempuan Natuna, Kadis Dinas PPPA , Rika Azmi. Ia menyampaikan bahwa peran perempuan dalam keluarga sangat penting dalam mencegah atau melawan covid-19.

“Wanita berperan sebagai ibu adalah garda terdepan. Dalam kondisi pandemik dia sebagai pendamping anak-anak belajar dirumah. Hal ini tentu mengembalikan fitrahnya peran perempuan yaitu pendidik pertama bagi anak. Kedua, bagaimana perempuan menjaga imunitas keluarganya melalui penyediaan makanan yang bergizi. Ketiga, menjadi manager keuangan yang tangguh. Keempat, perempuan sebagai ibu mengajarkan pola hidup yang bersih dan sehat utuk keluarganya” Ujar Rika.

Menurut Rika, peran keluarga sangat penting, karena jika kita menjaga keluarga kita, berarti kita menjaga seluruh masyarakat.

Sedangkan menurut Pengamat Soisal kemasyarakatan Kabupaten Natuna, Harken. Untuk memerangi covid-19 dibutuhkan kesadaran masing-masing, bukan hanya menitik beratkan hal itu hanya kepada pemerintah saja.

“Pemerintah sudah sangat mengakomodir keinginan masyarakat. Contoh bagaimana pemerintah berkali-kali merevisi edaran. Dari membolehkan shalat jumat, bagaimana untuk UMKM jalan kembali. Nah,untuk berhasil melawan covid-19 ini dibutuhkan kesadaran pribadi masing-masing bukan bergantung dengan gugus tugas saja” terang Harken.

Selain itu, Harken juga meminta kepada pemerintah dan tim gugus tugas untuk turut memperhatikan kapal barang yang masuk ke Natuna.

“Barang masuk itu dari zona merah, menggunakan kapal dan didalam kapal tersebu ada ABK nya. Hal itu juga harus diperhatikan, juga harus diatasi”. Tambahnya.

“Hari ini, di momen Hari Kebangkitan Nasional kali ini ayo sama-sama kita bangkit bersama, jangan berharap kepada gugus tugas saja. Lakukan peran masin-masing terutama peran dikeluarga untuk mematuhi protokol kesehatan. Pungkas nya, mengakhiri.

(Diskominfo/fera)

x

Check Also

Wakil Bupati Rodhial Sidak Kantor OPD Natuna di Hari Pertama Kerja

(wartaKominfo) – Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda didampingi Sekretaris Daerah, para Asisten, ...