Home / Natuna News / Festival Beduk dan Takbir Menyambut Idul Adha 1432H

Festival Beduk dan Takbir Menyambut Idul Adha 1432H

Idul Adha atau hari raya Qurban yang merupakan syariat yang telah ditetapkan bagi umat muslim sebagai bentuk keimanan kita akan peristiwa besar yang terjadi sebagai bentuk pembuktian keteguhan iman dari Nabi Ibrahim yang dengan iklas mengorbankan anaknya, Nabi Ismail karena perintah Allah SWT.

Festival Beduk dan TakbirBanyak hikmah yang terkandung dalam peristiwa ini dan hendaknya umat muslim juga dapat lebih bijak menelaah, mentauladani dan selanjutnya mampu mengambil langkah nyata dengan meningkatkan kepedulian terhadap sesame sebagai salah satu corak pergaulan dalam kehidupan beragama, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Festival Beduk dan TakbirDemikian disampaikan Bupati Natuna, Drs. H. Ilyas Sabli, M.Si saat memberikan sambutan dan membuka secara resmi Lomba Festival Takbir dan Beduk dalam Rangka Memperingatai Hari Raya Idul Adha 1432H/2011M, Senin (07/10) malam di Pantai Kencana.

Lebih lanjut beliau tambahkan, dewasa ini telah terjadi pengikisan nilai – nilai yang selama ini telah diajarkan dalam al quran. Hal ini disebabkan arus globalisasi, godaan duniawi yang berawal dari hawa nafsu, yang mengakibatkan kemerosotan moral, etika dan pengikisan iman.

Untuk itu melalui kesempatan ini Bupati mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Natuna untuk dapat mengintrospeksi diri, kembali kepada ajaran Nya serta mengimplementasikannya dalam segala perbuatan nyata sehingga pada gilirannya tercipta sumberdaya manusia yang berkualitas dan beriman yang mampu membawa pembangunan daerah kearah kemajuan dan keberkahan dimasa hadapan.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua pelaksana, Adi Azwar dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan prakarsa dan kerjasama antara PHBI Kabupaten Natuna dan Badan Eksekutif Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Natuna dengan jumlah peserta sebanyak 15 regu yang berasal dari para remaja dan jamaah masjid, surau, pelajar dan organisasi masyarakat. (Ermiza/Alex)

Sumber : Bagian Umum Setda Kab. Natuna (08/11/2011)

x

Check Also

Lepas Peserta Pawai Takbir Keliling Idul Fitri 1445 H, Wakil Bupati Natuna Himbau Agar Mematuhi Rambu Lalu Lintas

(wartaKominfo) – Selamat malam untuk kita semua. Terimakasih kepada seluruh FKPD yg ...