Home / Natuna News / Malam Pergelaran Seni dan Budaya Festival Lagu Melayu Tahun 2017 Kec. Midai dan Suak Midai

Malam Pergelaran Seni dan Budaya Festival Lagu Melayu Tahun 2017 Kec. Midai dan Suak Midai

Wakil Bupati Natuna, Dra.Hj. Ngesti Yuni Suprapti,MA membuka secara resmi acara Malam Pergelaran Seni dan Budaya Festival Lagu Melayu Tahun 2017 Kec. Midai dan Suak Midai, di Lapangan Astaka Jl. Tanjung Selamat Sabang Barat Kec. Midai, Sabtu, (04/11) Malam.

Pada Kesempatan tersebut beliau menyampaikan apresiasi kepada Organisasi Pemuda Mandiri sebagai wadah ruang partisipasi unsur kepemudaan yang telah memberikan sumbangsih sebagai bentuk dukungan dalam pelaksanaan pembangunan daerah, terutama untuk melestarikan budaya tempatan.

Menurutnya upaya mengenalkan budaya asli daerah harus dilakukan sejak dini, sehingga nantinya dapat menjadi benteng bagi generasi muda dalam membendung pengaruh negatif budaya baru sekaligus sebagai jati diri yang harus dipegang teguh. Oleh karenanya, kepada organisasi Pemuda Mandiri Kecamatan Midai diharapkan dapat terus berinovasi, menjadi organisasi kepemudaan percontohan yang giat dan mandiri dalam partisipasi pembangunan disegala bidang. Terlebih lagi saat ini Kabupaten Natuna sedang melaksanakan percepatan pembangunan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat. Untuk menyongsong hal tersebut, kesiapan potensi SDM daerah juga menjadi suatu keharusan.

Dikatakan pula, Kecamatan Midai dan Suak Midai selalu menjadi perhatian Pemerintah Daerah bagi upaya percepatan pembangunan melalui berbagai terobosan program kerja yang dijalankan. Namun diakui masih ditemukan berbagai kendala yang harus dievaluasi bersama terutama bagi menetapkan kebijakan pembangunan yang lebih tepat sasaran bagi masyarakat, terutama peningkatan mutu pendidikan, pelayanan kesehatan serta berbagai upaya bagi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Beliau menambahkan, bagi peningkatan pelayanan pemerintahan, Kabupaten Natuna akan menggerakkan realisasi pembangunan Kantor Camat terutama yang baru dimekarkan seperti Suak Midai. Namun beliau mengakui bahwa masih mengalami kendala masalah pembebasan lahan. Untuk itu akan diadakan pendekatan persuasif agar pada tahun 2018 pembangunan fasilitas ini dapat segera terealisasi.

Beliau juga menambahkan bahwa ditinjau dari fasilitas pendukung ekonomi masyarakat saat ini, Pemerintah Daerah telahpun menetapkan bahwa pelabuhan yang dimiliki akan dapat sandar Kapal Perintis Bukit Raya pada tahun depan bagi meningkatkan mutu pelayanan mobilisasi manusia dan barang yang diharapkan dapat memberikan pengaruh bagi peningkatan ekonomi masyarakat.

Pada Kesempatan yang sama Wakil Ketua I DPRD Kab. Natuna, Hadi Candra,S.Sos, sekaligus sebagai tuan rumah menyampaikan apresiasi kepada Ibu Waki Bupati karena sudah dapat hadir disela-sela kesibukan dan berharap kondisi riil pembangunan sebagaimana hasil peninjauan yang dilakukan pada beberapa titik pelaksanaan pembangunan fisik di Kecamatan Midai dan Suak Midai, kiranya dapat menjadi gambaran bagi menetapkan prioritas realisasi fisik pembangunan kedepannya. Terutama terkait pembangunan pelabuhan dan rambu laut serta berbagai kegiatan yang belum terlaksana maupun tertunda.

Beliau juga menambahkan bahwa salah satu rencana yang menjadi fokus pemerintah daerah adalah rencana pemekaran 21 desa yang saat ini sedang tahap pelengkapan dokumen yang akan segera diajukan ke Provinsi Kepri. Adapun desa yang akan dimekarkan diantaranya Desa Tanjung Lampung, Desa Sabang Muduk dan Desa Air Pancur.

Pada kesempatan yang sama Ketua Pelaksana, Organisasi Pemuda Mandiri, Roni melaporkan kegiatan ini murni dirancang oleh kawan-kawan OPM dengan tujuan untuk melihat minat generasi muda dan masyarakat luas khususnya dibidang kesenian sebagai upaya pelestarian budaya.

Adapun peserta yang ikut dalam lomba ini sebanyak 85 orang terdiri dari 47 org tingkat SD, 36 org tingkat SLTP dan 12 org tingkat Umum.

Adapun rangkaian agenda kunjungan kerja Wakil Bupati Natuna beserta rombongan kali ini diantaranya peninjauan pembangunan pagar TK Pertiwi, fasilitas Puskesmas, pembangunan Pelabuhan Midai, pembangunan Tribun Mini Astaka Kec. Midai, pembangunan Ruang Ganti Pakaian Pariwisata Air Putih, Peninjauan sd 002 dan pembangunan pagar Air putih,Peninjauan Embung di Sebelat, Peninjauan Pagar SD 006 dan pembangunan taman lapangan upacara dan fasilitas parkir gunung jambat, Peninjauan Pembangunan Pengamanan Pantai di Bakau besar, Peninjauan persiapan peresmian Desa Tanjung Lampung Suak Midai dan peninjauan lokasi rencana pembangunan Tower Seluler Desa Air Kumpai.

(Humas_P/Endang)

x

Check Also

Safari Ramadhan ke Kecamatan Bunguran Timur, Sekda Natuna Sambangi Masjid Al-Jamaah Air Lakon

(wartaKominfo) – Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna di Malam Ramadhan ke 15 kembali ...