Home / Natuna News / Masjid Daarul Makmur, Limau Manis dikunjungi Rombongan Safari Ramadhan

Masjid Daarul Makmur, Limau Manis dikunjungi Rombongan Safari Ramadhan

“Safari Ramadhan” merupakan rutinitas Pemkab. Natuna tiap Tahun
Sebagaimana pada tahun-tahun sebelumnya, pada tahun ini Bupati Natuna, Drs. H. Ilyas Sabli, M.Si. kembali menggelar Safari Ramadhan 1435H. Bupati Natuna memimpin langsung yang diikuti para Kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Natuna serta beberapa Unsur Muspida dan juga dari beberapa perwakilan kantor / instansi swasta yang ada di Natuna.
Sebagaimana biasanya, kegiatan ini dilaksanakan dengan mengunjungi masjid-masjid yang ada di Kabupaten Natuna, diantaranya sekarang adalah Masjid Daarul Makmur – Desa Limau Manis yang terletak di Kecamatan Bunguran Timur Laut.

Kedatangan Bupati Natuna beserta rombongan disambut antusias warga masyarakat. Pada kesempatan tersebut selain beramah-tamah dengan warga masyarakat, Bupati dalam sambutannya selain menyampaikan pesan-pesan ramadhan, juga menyampaikan tentang pelaksanaan kegiatan pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Natuna.

“Satu rancangan program pembangunan, dalam meningkatkan kualitas keimanan serta menjamin kenyamanan bagi masyarakat Kabupaten Natuna, untuk menjalankan ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing. Pemerintah Daerah telahpun menetapkan alokasi anggaran yang disiapkan secara rutin setiap tahunnya berupa bantuan rumah ibadah dan petugas rumah ibadah,” ungkap Ilyas Sabli dalam sambutannya.

Menanggapi permintaan warga atas rehab berat rumah ibadah, dijelaskan Ilyas Sabli, “membutuhkan perencanaan mendalam serta prosedur yang berbeda pula, dan akan sulit dikelola secara rutin, karena kebutuhan rehabilitasi sarana dan prasarana rumah ibadah cenderung berbeda dengan sarana dan prasarana gedung-gedung lainnya”.

Untuk itu, diharapkan kepada masyarakat Desa Limau Manis agar dapat bersabar atas permintaan rehab atap masjid yang diminta, dimana rencananya nanti akan dilakukan pendataan serta perencanaan, agar pelaksanaan rehab nanti tidak ditemukan permasalahan, baik secara administratif maupun teknis penyelenggaraan.

Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat – Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna, Drs. H. Ismail pada kesempatan tersebut, menyampaikan kepada warga bahwa dalam rangka menciptakan suasana semarak pada malam – malam Bulan Ramadhan tahun ini, Pemerintah Daerah akan mengadakan perlombaan bagi masjid-masjid yang ada di wilayah Kab. Natuna.

Adapun kriteria penilaian, meliputi kebersihan lingkungan rumah ibadah, kegiatan Tadarusan, serta bagi para remaja masjid melalui aktifitas keliling kampung untuk membangunkan orang sahur.

Kegiatan tersebut akan dinilai dimulai dari malam pertama sampai malam 20 Ramadhan di-tingkat Kecamatan, selanjutnya akan dinilai di-tingkat Kabupaten pada malam 21 sampai Ramadhan usai. Pemenang akan memperoleh hadiah dari Pemerintah Kabupaten Natuna dan akan diserahkan pada malam takbir menyambut Hari Raya Idhul Fitri – 1 Syawal 1435 H.

(Ditulis oleh : Ermiza – Staf Bagian Humas Pemkab. Natuna)

x

Check Also

Wakil Bupati Natuna Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI AU Ke-78

(Wartakominfo) Senin (22/04)- Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, menghadiri upacara peringatan HUT ...