(WartaKominfo) – Setelah pada siang harinya Bupati Natuna dan rombongan melaksanakan berbagai agenda kunjungan kerjanya di Kecamatan Serasan seperti senam bersama, gotong royong, dan lomba menganyam, pada malam harinya Bupati Natuna, Wan Siswandi didampingi oleh Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda menghadiri Gelar Budaya Dendang Piwang di Astaka Purna MTQ Kecamatan Serasan. Jumat (17/05/2024) malam.
Pagelaran Budaya Dendang Piwang ini sendiri disejalankan dengan HUT Kecamatan Serasan. Dendang Piwang ini dibuka oleh tari persembahan makan sirih oleh Sanggar Seni Kencana SMAN 1 Serasan.
Camat Serasan, Esas Ewansyah dalam sambutannya berterima kasih kepada Bupati Natuna dan rombongan yang berkesempatan hadir dalam HUT Kecamatan Serasan
“Kami dari Kecamatan Serasan mengucapkan terimakasih kepada Bupati Natuna dan rombongan yang menyempatkan untuk hadir dalam HUT Kecamatan Serasan dan baru kali ini kami menggelar Malam Gelar Budaya Dendang Piwang dengan kesenian budaya yang akan ditampilkan dari sanggar-sanggar sini. Semoga tahun-tahun selanjutnya kami dapat menggelar Dendang Piwang ini,” ujar Esas Ewansyah
Kemudian dalam sambutan, Bupati Natuna, Wan Siswandi menyampaikan pesan bahwa budaya dan kesenian tradisional melayu harus selalu dilestarikan.
“Dendang Piwang ini merupakan pertunjukan yang menitikberatkan kesenian-kesenian tradisional dan budaya tradisional yang harus kita hargai dan hormati yang tentunya juga sebagai pengingat kepada masyarakat untuk terus melestarikan budaya ini,” papar Bupati Natuna, Wan Siswandi.
Kemudian Bupati Natuna juga berpesan kepada masyarakat untuk terus menjaga ketertiban dan keamanan.
“Dengan bertambahnya usia Kecamatan Serasan ini semoga semakin diberkahi Allah dan saya berpesan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban agar Serasan ini selalu terjaga dan aman,” ujar Wan Siswandi
Selanjutnya, Bupati Natuna juga secara khusus memberikan bantuan dana kepada Kecamatan Serasan untuk menunjang acara Malam Gelar Budaya Dendang Piwang yang disejalankan dengan kegiatan HUT Kecamatan Serasan.
Setelah sambutan-sambutan, dilanjutkan dengan pengumuman juara lomba menganyam pandan yang pada pagi hari telah melaksanakan lomba. Kemudian dilanjutkan dengan penampilan kesenian daerah, selanjutnya ceramah budaya oleh ketua LAM Natuna, dan diakhiri dengan pemberian bantuan oleh Bupati Natuna kepada masyarakat setempat.
Dendang Piwang merupakan sebuah pentas seni atau pagelaran budaya. Dendang piwang juga bisa diartikan sebagai lantunan rindu atau bisa dibilang mengobati rindu kita bersama, rindu masyarakat, rindu penggerak budaya terhadap atraksi kesenian atau pentas budaya dan bertujuan sebagai wadah untuk menggali, mengembangkan dan melestarikan budaya serta tradisi masyarakat Natuna.
Dalam Gelar Budaya Dendam Piwang ini ditampilkan beberapa kesenian seperti Kesenian Japin yang ditampilkan oleh Sanggar Sinar Mutiara Grup dari Desa Tanjung Balau, Kesenian Hadrah yang ditampilkan oleh Kelompok Hadrah Kecamatan Serasan Timur, Lagu-lagu Melayu oleh Orkes Senandung Melayu Serasan, Tarian Makan Sirih dan Tarian Kreasi yang ditampilkan oleh Sanggar Seni Kencana SMAN 1 Serasan, serta Tumbuk Emping oleh Sanggar Seni Arung Raja Air Raya.
Diskominfo/QThariq