Home / Natuna News / Patroli Gabungan TNI-Polri dan Satpol PP Sosialisasikan Perbub Natuna Nomor 51 Tahun 2020

Patroli Gabungan TNI-Polri dan Satpol PP Sosialisasikan Perbub Natuna Nomor 51 Tahun 2020

NATUNA,MEDIATRIAS.com – Kegiatan Patroli gabungan TNI-Polri dan Satpol PP dalam rangka Sosialisasi Peraturan Bupati (Perbub) Nomor 51 Tahun 2020 tentang Penerapan disiplin dan penegakan hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 19 di Kabupaten Natuna.

Kegiatan dipimpin oleh Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si yang diwakili oleh Kapolsek Bunguran Timur Kompol M.Sibarani dimulai pada pukul 16.20 Wib sampai pukul 17.10 Wib bertempat di Pantai Piwang Ranai jalan Soekarno Hatta Ranai , Selasa (08/09/20) sore.

Pada pukul 16.20 Wib, Kegiatan diawali dengan Apel persiapan oleh anggota TNI – Polri dan Satpol PP yang dimana Apel ini dipimpin oleh Kapolsek Bunguran Timur Kompol Mangatur Sibarani.

Dalam arahannya, Kapolsek Bunguran Timur Kompol M.Sibarani mengatakan bahwa pada tahap awal lokasi dan sasaran adalah Masyarakat Natuna yang akan berkunjung di Pantai Piwang, dan yang dikedepankan adalah Personil Sat Pol PP Kabupaten Natuna selaku penegak Perda.

“Laksanakan tugas secara humanis dan Profesional sehingga Masyarakat akan mudah memahami dan mencerna terkait Peraturan Bupati (Perbub) Nomor 51 Tahun 2020 Tentang Penerapan disiplin dan penegakan hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian Corona Virus Disease 19 di Kabupaten Natuna.” tegas Kapolsek Bunguran Timur.

“Kami dari TNI – Polri dan Satpol PP mengucapkan terimakasih kepada Bapak Ibu yang yang telah mengenakan masker serta menerapkan Protokol Kesehatan saat sedang berkegiatan diluar dan kami harap Bapak dan ibu bisa terus mempertahankan kebiasaan baik ini selama masa Pandemi” ucap Kapolsek Bunguran Timur pada salah satu masyarakat yang berjualan di Pantai Piwang.

Kegiatan patroli gabungan TNI-Polri dan Satpol PP dalam rangka Sosialisasi terkait Peraturan Bupati Nomor 51 Tahun 2020 , Tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19 di Kabupaten Natuna dan akan dilaksankan secara berkesinambungan.

Kegiatan dihadiri oleh, Kapolsek Bunguran Timur Kompol M. Sibarani, Danramil 01 Ranai Kapten Inf Narta beserta Anggota, Kasat Polair Polres Natuna Akp Zulkarnai, Sekertaris Satpol M.Amin Beserta Anggota, Kasat Intel Polres Natuna Iptu Khairul, Kasat Lantas Polres Natuna Iptu Adam YurizalS, Kasat Binmas Polres Natuna Iptu R.Sudiono, Kasi Propam Polres Natuna Ipda Muhammad Fadli, personil Polres Natuna dan personil Polsek Bunguran Timur.(HD)

Sumber : https://mediatrias.com/patroli-gabungan-tni-polri-dan-sat-pol-pp-sosialisasikan-perbub-natuna-nomor-51-tahun-2020-kepada-masyarakat/

x

Check Also

Bupati Natuna Serahkan Tanah Hibah Kepada Kodim 0318/Natuna

(wartaKominfo) – Dalam rangka menunjang dan mendukung kegiatan TNI dan Polri di ...