Home / Natuna News / Peresmian Pasar Rakyat Sedanau

Peresmian Pasar Rakyat Sedanau

Pembangunan yang berkesinambungan mutlak dilaksanakan dalam menciptakan kesejahteraan yang merata, untuk itu peran serta stakeholder sangat diperlukan serta partisipasi masyarakat sebagai wujud kebersamaan dalam pembangunan daerah. Namun setiap langkah dan strategis hendaknya harus mempertimbangkan segala prioritas dan memiliki korelasi antara satu bidang dengan bidang yang lain. Sehingga percepatan pembangunan terlaksana secara seimbang.

Peresmian Pasar Rakyat SedanauDemikian disampaikan Bupati Natuna, Drs. H. Raja Amirullah, Apt saat memberikan sambutan pada acara peresmian Pasar Rakyat, Jumat(7/01) sore di Kelurahan Sedanau Kecamatan Bunguran Barat.

Peresmian Pasar Rakyat SedanauBeliau menambahkan, Indikasi keberhasilan pelaksanaan pembangunan disuatu daerah dapat dilihat dari peningkatan perekonomian rakyat, tingkat pendidikan dan kualitas kesehatan. Untuk Perekonomian bukti fisiknya adalah dengan peresmian pasar. Pasar merupakan sarana vital yang diperlukan masyarakat untuk mempermudah memasarkan hasil pertanian, perikanan dan sebagainya.

Peresmian Pasar Rakyat SedanauDalam kesempatan yang sama, Camat Bunguran Barat, Saidir, SE menyatakan tujuan pembangunan pasar rakyat adalah sebagai upaya untuk memberikan kontribusi bagi masyarakat sehingga pada akhirnya dapat pula meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat itu sendiri.

Peresmian Pasar Rakyat SedanauLurah Sedanau Nurhatibah, SE melaporkan Kelurahan Sedanau tata Pemerintahannya terdiri dari 3 Kepala Lingkungan, 8 Rukun Warga, 35 Rukun Tangga dengan jumlah penduduk 6.187 jiwa dan 1,065 kepala keluarga.

Dalam kunjungan tersebut, sebelum acara peresmian Pasar rakyat Bupati Natuna juga melakukan peninjauan ke lokasi Pendidikan Anak Usia Diri Al-Hidayah. Pada keesokan harinya, beliau juga melakukan peninjauan ke Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Sedanau, Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Sedanau dan Madrasah Aliah Negeri Sedanau. (Ermiza/Alex)

Sumber : Bagian Umum Setda Kab. Natuna (10/01/2011)

x

Check Also

Wagub Kepri Resmi Buka MTQ Tingkat Kabupaten Natuna Ke XI

(wartaKominfo) – Bertempat di halaman Masjid Agung Natuna sekaligus Islamic Center, Wakil ...