Home / Natuna News / Buka Rapat Monitoring dan Evaluasi (SP4N-LAPOR), Bupati Natuna : Pembangunan Harus Berorientasi Pada Kesejahteraan Masyarakat

Buka Rapat Monitoring dan Evaluasi (SP4N-LAPOR), Bupati Natuna : Pembangunan Harus Berorientasi Pada Kesejahteraan Masyarakat

(wartaKominfo) – Senin, 26 Februari 2024 Bupati Natuna memimpin langsung acara rapat monitoring dan evaluasi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional Layanan Aspirasi Pengaduan Online Rakyat ( SP4N-LAPOR) yang di Taja oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Natuna, di Gedung Sri Srindit.

 

Dalam sambutan yang Bupati Natuna menyampaikan bahwa Kegiatan Monitoring dan Evaluasi ini adalah bagian dari tindaklanjuti berbagai kegiatan pemerintah yang perlu dievaluasi dan diperbaiki dari berbagai sisi demi peningkatan layanan masyarakat yang lebih maksimal.

“Dalam perjalanan pembangunan ada banyak hal yang memang belum sempurna, sehingga laporan masyarakat dapat membantu pemerintah dalam menyempurnakan berbagai pembangunan yang sedang dilakukan. Termasuk menjadi tolak ukur dalam menentukan skala prioritas pembangunan,” jelas Wan Siswandi

Lebih lanjut Wan Siswandi menambahkan dalam tiga tahun kepemimpinannya berbagai pembangunan telah dilaksanakan tidak hanya pembangunan fisik tapi juga pembangunan sumberdaya manusianya yang berkualitas.

“Dalam pembangunan ada yang puas dan tidak puas, dan ini menjadi tugas kita sebagai pelayan masyarakat untuk menciptakan kepuasan dan kenyamanan yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat,” tambah Wan Siswandi.

SP4N-LAPOR ini menjadi bagian pengawasan pemerintah yang dimana setiap pembangunan pemerintah daerah langsung diawasi oleh masyarakat, karena masyarakat dapat melaporkan apapun yang tidak sesuai dengan arah pembangunan yang lebih baik. Sehingga Bupati Natuna kembali menekankan bahwa Pembangunan harus berorientansi pada kesejahteraan masyarakat.

Acara SP4N-LAPOR dilanjutkan dengan Rapat Monitoring dan Evaluasi yang diisi langsung oleh Narasumber yang berasal dari Inspektorat dan Kepala Bagian Organisasi yang dipandu langsung oleh Kadis Kominfo selaku moderator.

Diskominfo/Patli

x

Check Also

Wakil Bupati Natuna Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI AU Ke-78

(Wartakominfo) Senin (22/04)- Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, menghadiri upacara peringatan HUT ...