Home / Natuna News / Peringati Apel 17 Hari Bulan, Bupati Minta Pegawai Tingkatkan Kinerja

Peringati Apel 17 Hari Bulan, Bupati Minta Pegawai Tingkatkan Kinerja

(wartaKOMINFO) – Pada peringatan apel 17 hari bulan yang rutin di laksanakan di halaman kantor Bupati Natuna, Jl. Batu Sisir, Bukit Arai pada hari Rabu (17/01) pagi ini, Bupati Natuna Hamid Rizal meminta seluruh pegawainya untuk terus meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi sesuai dengan porsinya masing-masing agar tugas Negara ini dapat berjalan dengan baik.

Dalam amanat yang disampaikannya, kinerja dari seluruh OPD yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Natuna sudah sangat bagus serta penilaian kinerja yang dilakukan oleh para pegawainya diperkirakan akan lebih baik dan meningkat nilainya dari tahun-tahun sebelumnya.

Berkat dari kerja bersama, kesuksesan yang diraih saat ini merupakan kesuksesan atas kinerja semua unsur perangkat daerah yang ada di Natuna. Meskipun dengan kinerja yang sudah baik ini, Hamid Rizal mengajak unsur perangkat daerahnya untuk terus meningkatkan kinerjanya, baik di tahun ini maupun di tahun-tahun yang akan datang.

“Saudara-saudara semuanya sudah bagus bekerjanya, kenapa saya bilang bagus, karena insyaallah pada tahun ini penilaian kinerja kita itu akan meningkat. Tahun 2017 kemarin penilaian laporan kegiatan kinerja kita itu dinilai masih C. Insya’allah ke depan ini kita akan meningkat jauh. Karena saudara-saudara semua sudah bersungguh-sungguh dalam menjalankan tugas untuk peningkatan pembangunan di Kabupaten Natuna ini” terang Hamid Rizal.

Pada kesempatan itu juga, Hamid Rizal menyampaikan bahwa besok (18/01/2018) pihaknya akan mengekspose di Kementerian Kemaritiman dan KPK untuk menyampaikan program yang akan dilakukan selama ini di Natuna. Termasuk dalam hal ini tentang penggunaan e-planning dan e-bugeting, di mana KPK ingin mengetahui secara jelas apa saja yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Natuna sehingga dapat di jadikan sebagai contoh di seluruh Indonesia.

Oleh sebab itulah meskipun kinerja yang dilakukan semakin baik akan tetapi Hamid Rizal berharap agar semua pihak dapat lebih berhati-hati dalam menjalankan kegiatan di Pemerintah Kabupaten Natuna, terutama dalam hal melakukan perencanaan penggunaan anggaran agar anggaran yang digunakan tidak sia-sia.

“Jadi kita di sini memang harus lebih berhati-hati dalam menjalankan kegiatan sehari-hari di pemerintahan ini terutama tentang perencanaan penggunaan anggaran. Agar jangan sampai anggaran yang kita gunakan itu sia-sia dan mumbazir saja. Anggarannya habis tapi tidak Nampak apa hasilnya” ujarnya.

Karena pihaknya saat ini harus lebih disiplin lagi dengan penggunaan anggaran maka di dalam membuat suatu perencanaan kegiatan harus benar-benar dipikirkan apa output dan outcome dari kegiatan tersebut. Sehingga akan diketahui apa manfaat dari anggaran yang dikeluarkan itu.

Selain itu, orang nomor satu di Kabupaten Natuna ini juga mengingatkan kembali kepada seluruh pegawainya bahwa tahun 2018 ini merupakan tahun politik. Di harapkan seluruh aparatur Negara di lingkungan kerjanya baik itu PNS, maupun PTT untuk tidak bermain-main dengan politik.

“Tahun 2018 ini disebut juga tahun politik. Seya berharap seluruh aparatur PNS termasuk PTT untuk tidak bermain dengan politik. PNS, OPD, PTT saya tidak mau dengar dan tidak mau lihat nanti ada yang coba-coba melakukan kampanye suatu partai” tegasnya.

Galeri Apel 17 Hari Bulan, Januari 2018

(Diskominfo/Jurnalistik/Dan)

x

Check Also

Safari Ramadhan ke Kecamatan Bunguran Timur, Sekda Natuna Sambangi Masjid Al-Jamaah Air Lakon

(wartaKominfo) – Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna di Malam Ramadhan ke 15 kembali ...