Home / Natuna News / SIKD Bakal Diterapkan di Natuna

SIKD Bakal Diterapkan di Natuna

NATINDONEWS.COM. NATUNA – Pola Kerja di era digital mengharuskan seluruh OPD untuk menerapkan Sistem Informasi Kearsipan Dinamis (SIKD) di Kabupaten Natuna. Hal ini bertujuan untuk mempermudah akses kearsipan di wilayah kerja masing-masing daerah. Sistem ini salah satu program Kementerian PAN-RB di era sesudah reformasi maupun birokrasi berbasis elektronik. Masa ini menjadi poin dalam mengembangkan sistem elektronik seperti e-Bageting, e-Planing, sampai e-Arsip.

“Dengan adanya SIKD di Natuna tentunya, dapat mempermudah dalam mengakses informasi tentang kearsipan melalui elektronik,” kata Sekda Natuna Wan Siswa di usai memberikan sambutan pada pelatihan pendampingan dan penyerahan aplikasi SIKD di ruang Rapat Kantor Bupati Natuna, Bukit Arai. Rabu (25/9).

Siswandi menekankan kepada para peserta yang mengikuti pelatihan aplikasi SIKD untuk bisa serius dalam memahami pengertian semua materi yang disampaikan dalam pelatihan. “Saya ucapkan terimakasih kepada kementerian dalam meningkatkan pelayanan kearsipan. Dan kita juga ingin para pegawai dilingkungan pemkab Natuna dapat menerapkannya,” ungkapnya.

Sementara Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Natuna Ir. Basri mengatakan, pelatihan diikuti oleh 7 OPD masing-masing menurunkan 4 pegawainya. “Nah dari peserta yang mengikuti pelatihan diharapkan bisa mengajarkan pegawai yang lainya,” ucap Basri.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari ke depan, dan akan diterapkan dalam waktu dekat ini. (Red)

Sumber : https://www.natindonews.com/sikd-bakal-diterapkan-di-natuna/

x

Check Also

Wakil Bupati Rodhial Sidak Kantor OPD Natuna di Hari Pertama Kerja

(wartaKominfo) – Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda didampingi Sekretaris Daerah, para Asisten, ...