Home / Natuna News / Diklat Prajabatan CPNS Golongan II Gelombang III

Diklat Prajabatan CPNS Golongan II Gelombang III

Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai ujung tombak pelaksanaan administrasi pemerintahan, pelaksanaan pembangunan daerah dan pelaksana pelayanan prima bagi masyarakat hendaknya selalu berupaya untuk melaksanakan tugasnya secara profesional dan proporsional sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Untuk itu perlu menyatukan langkah dan persepsi agar setiap aparatur dapat menjalankan tugasnya sesuai dengan kewenangan, fungsi dan batasan operasional sehingga pelaksanaan tugas kedinasan dapat berjalan dengan seimbang terutama dalam menyikapi aspirasi pelayanan bagi masyarakat luas

Hal ini disampaikan Bupati Natuna, Drs. H. Daeng Rusnadi, M.Si dalam acara Pembukaan Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan CPNS golongan II dan I gelombang ke III di Aula Hotel Caesar, Selasa (28/07) pagi. Lebih lanjut dijelaskan bahwa setelah menjadi PNS dengan cerminan umum sebagai aparatur yang menjalankan pelayanan dan pengayoman bagi masyarakat, seluruh pegawai hendaknya dapat menata hidup agar lebih tertib, baik itu tertib diri, tertib administrasi dan pengelolaan keuangan diri. Terutama tertib diri, seorang PNS hendaknya dapat hidup dengan berpenampilan yang layaknya sebagaimana seorang publik figure.

Pada kesempatan tersebut Ketua pelaksana kegiatan, Wan Siswandi,S.Sos menjelaskan bahwa untuk pelaksanaan Pelatihan Prajabatan kali ini diikuti oleh 81 peserta yang berasal dari beberapa formasi yang diantaranya Guru (7 orang), Medis (18 orang) Satpol PP (4 orang), Tata Usaha Sekolah (16 orang) UPTD, Pegawai Puskesmas (16 orang) dan dinas / badan dan bagian (21 orang).

Lebih lanjut dijelaskan pula bahwa Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Natuna baru-baru ini telahpun melaksanakan Diklat Pim IV dengan peserta berjumlah 40 orang, mengirim peserta untuk ikut Diklatpim III dengan peserta berjumlah 25 orang yang pelaksanaannya sudah selesai beberapa waktu yang lalu.

Untuk pelaksanaan tes IPDN, dari 19 orang perwakilan dari Kabupaten Natuna, setelah melalui 4 tahapan tes peserta yang lulus dan akan terus mengikuti seleksi berjumlah 10 orang. Sedangkan untuk rencana pelaksanaan tes penerimaan CPNS Kabupaten Natuna tahun 2009, formasi penerimaan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) telahpun diterima oleh BKD Kabupaten Natuna dengan formasi guru 221 orang, formasi medis 105 orang dan formasi teknis 72 orang serta formasi sekdes 60 orang.

Mengingat formasi yang disiapkan oleh BKN dalam formasi teknis (72 orang) yang dirasa belum mencukupi untuk memenuhi kebutuhan di SKPD, yaitu kebutuhan tenaga teknis Sarjana akutansi untuk pengelola keuangan di SKPD, BKD berencana untuk mengajukan penambahan pada formasi teknis tersebut. Namun sampai saat ini belum ada jawaban dari BKN. Sedangkan untuk pelaksanaan penerimaan CPNS Kabupaten Natuna tahun 2009 rencananya akan dilaksanakan pada bulan September 2009 mendatang. (Ermiza / Alex)

Sumber : Bagian Umum Setda Kab. Natuna (28/07/2009)

x

Check Also

Buka Musda XII LPTQ Kab. Natuna Tahun 2024, Wakil Bupati : Musda Kegiatan Revisi Menghadapi MTQ X Tingkat Provinsi

(wartaKominfo) – Musda LPTQ Kabupaten Natuna ini disejalankan dengan Pelaksanaan MTQ XII ...