Home / Natuna News / APBD-P Natuna Telah Disahkan, DPRD Minta Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

APBD-P Natuna Telah Disahkan, DPRD Minta Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

WartaKominfo_ Dengan telah di sahkannya Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD-P) Kabupaten Natuna tahun 2019, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Natuna meminta kepada Bupati Natuna selaku kepala daerah dalam menggunakan anggaran daerah dapat mendistribusikan anggaran dengan adil di setiap kecamatan mengingat kabupaten Natuna terdiri dari beberapa kecamatan yang berjarak lumayan jauh.

Hal itu disampaikan Yohanes Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional DPRD Kabupaten Natuna dalam menyampaikan pokok pikiran pada Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Natuna dengan agenda Penyampaian Pandangan Akhir Fraksi DPRD Kabupaten Natuna terhadap Rancangan Perubahan APBD Kabupaten Natuna Tahun 2019, Senin malam (26/08).

Mengingat ekonomi masyarakat Kabupaten Natuna makin hari makin menurun di tahun 2019, DPRD meminta agar Bupati Natuna untuk memberikan himbauan kepada seluruh OPD untuk membuat program kerja yang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Kabupaten Natuna. Fraksi PAN juga meminta kepada Bupati Natuna untuk meninjau kembali kebijakan Dinas Teknis yang membuat rencana pembangunan jalan yang bersekala kecil sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat kecil seperti bagi para pekerja batu, pasir dan lainnya.

Selain itu, dalam menyampaikan pokok pikiran terhadap Rancangan Perubahan APBD Kabupaten Natuna tahun 2019, Fraksi Partai Demokrat DPRD Kabupaten Natuna yang disampaikan oleh Henry FN juga meminta kepada pengguna anggaran harus tetap memprioritaskan kepentingan masyarakat dengan memperhatikan kondisi keuangan daerah sehingga tidak terjadi pemangkasan anggaran.

Fraksi Partai Demokrat DPRD Natuna juga berharap agar pemerintah daerah dapat mempertahankan pelayanan prima atas pelayanan publik khususnya di bidang kesehatan, pendidikan dengan memberikan dukungan terhadap ketersedian infrastruktur yang memadai. Dalam penggunaan anggaran APBD agar selalu berkoordinasi kepada pemerintah Provinsi dan pemerintah Pusat agar tidak terjadi ketimpangan dalam penganggaran.

Setelah penyampaian beberapa pandangan akhir dari fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Natuna, telah mencapai keputusan bahwa Rancangan Perubahan APBD Kabupaten Natuna Tahun 2019 dapat diterima dan di setujui oleh DPRD Kabupaten Natuna sebesar Rp. 1,313 Triliun. Anggaran tersebut naik sebesar Rp. 178,20 Milyar dari APBD murni yang telah disahkan pada November 2018 lalu sebesar Rp. 1,135 Triliun. Kenaikan tersebut diperoleh dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp. 99,80 Milyar, Dana Perimbangan Rp. 1,032 Triliun dan Lain-lain Pendapatan yang sah sebesar Rp. 178,20 Milyar. (Diskominfo/Mardi)

x

Check Also

Wakil Bupati Natuna Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI AU Ke-78

(Wartakominfo) Senin (22/04)- Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, menghadiri upacara peringatan HUT ...