Home / Natuna News / Bupati Wan Siswandi Hadiri Penutupan Tanding Gasing Kapolda Kepri Cup 2024

Bupati Wan Siswandi Hadiri Penutupan Tanding Gasing Kapolda Kepri Cup 2024

(wartaKominfo) – Setelah sebelumnya di buka secara resmi pada Kamis, 20/6/2024. Bupati Natuna, Wan Siswandi menghadiri penutupan tanding gasing Kapolda Cup Tahun 2024, dalam rangka HUT Ke-78 Bhayangkara Tahun 2024. Minggu, 23 Juni 2024.

Bertempat di Tugu Gasing, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur. Sebelum ditutup secara resmi dilaksanakan penyerahan hadiah kepada pemenang tanding gasing mulai dari juara I hingga juara harapan ke IV.

Kapolres Natuna yang menutup kegiatan ini berharap permainan gasing dapat terus kita lestarikan dan menjadi kebanggaan budaya kita.

“Semoga permainan gasing bisa terus kita lestarikan sehingga menumbuhkan kebanggaan sebagai bentuk budaya kita,” ujar orang nomor 1 di Korps Bhayangkara Wilayah Natuna.

Adapun yang menjadi juara pada tanding gasing kali ini diraih oleh kelompok gasing Kecamatan Bunguran Timur I.

Diakhir acara Kapolres Natuna juga turut memberikan cinderamata kepada komunitas gasing Natuna dilanjutkan dengan foto bersama.

Diskominfo/Dani

x

Check Also

Honorer DLH Natuna Di Rumahkan, Kadis DLH : Insyaallah Kebersihan Pantai Piwang Akan Tetap Terjaga.

(wartaKominfo) – Setelah di keluarkan Surat Keputusan MENPAN-RB Tentang Penyelesaian Tenaga Non ...