Home / Natuna News / Bupati Natuna : Peserta UNBK Harus Persiapkan Diri untuk Raih Kelulusan

Bupati Natuna : Peserta UNBK Harus Persiapkan Diri untuk Raih Kelulusan

Pelaksanaan hari pertama Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) bagi Siswa Siswi tingkat SLTA, Bupati Natuna, Abdul Hamid Rizal meninjau pelaksanaannya di SMK Negeri 1 Natuna (Kelautan) didampingi beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, senin (25/3) pagi.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Natuna memberikan motivasi kepada peserta UNBK agar dalam pelaksanaan ujian akhir ini seluruh siswa seharusnya dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin.

Menurutnya kejujuran dalam mengisi ujian ini sangat penting, karena setiap hal yang dilandaskan dengan kejujuran akan berbuah baik, walau terkadang nilai yang didapat tidak sesuai dengan harapan. Untuk itu, ditekankan agar berusaha semaksimal untuk meraih tahapan masa depan yang lebih baik.

Hamid Rizal menambahkan, walaupun pelaksanaan pendidikan tingkat SLTA bukan lagi kewenangan Pemerintah Kabupaten, dirinya akan terus berupaya memberikan perhatian agar peningkatan mutu pendidikan dapat terwujud, sehingga siswa – siswi dapat bersaing dengan para pelajar asal daerah lain, terutama dalam proses masuk ke perguruan tinggi.

Dikatakan pula bahwa Pemerintah Daerah juga sudah menyiapkan beasiswa bagi para pelajar yang berniat melanjutkan perguruan tinggi di Batam, informasi ini dapat ditanyakan kepada pihak Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga sebagai OPD teknis.

Hal yang tidak kalah pentingnya juga dipesankan kepada seluruh pelajar agar selalu menjauhi diri dari narkoba, menjadikannya sebagai musuh bangsa yang harus diperangi bersama, karena dampaknya hanya akan merusak masa depan generasi muda.

Hamid Rizal mengakhiri sambutannya dihadapan segenap peserta UNBK, agar semoga seluruh pelajar khususnya di SMK Negeri 1 dan seluruh pelajar yang sedang mengikuti ujian akhir nasional meraih kelulusan dengan nilai yang memuaskan. (Humas_Pro/red)

photo : #pcs

RILIS PERS, Nomor : 839 /IP/HUMAS-PROTOKOL/2019

x

Check Also

Wakil Bupati Rodhial Sidak Kantor OPD Natuna di Hari Pertama Kerja

(wartaKominfo) – Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda didampingi Sekretaris Daerah, para Asisten, ...