Wakil Bupati Natuna, Dra.Hj. Ngesti Yuni Suprapti,M.A membuka secara resmi acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke -VII Tingkat Kecamatan Bunguran Timur Tahun 2017 di Gelanggang Tugu Gasing Bandarsyah Ranai, Minggu (24/09) sore.
Pada kesempatan tersebut, beliau menyampaikan ajang MTQ ini memang sudah menjadi agenda tahunan diberbagai tingkatan sebagai upaya persiapan untuk menyongsong perhelatan pada jenjang yang lebih tinggi. Oleh karenanya beliau berharap agar peserta kegiatan benar-benar merupakan putra daerah asli yang telah melalui proses pembinaan sesuai cabang yang diperlombakan. Sehingga potensi duta Tilawatil yang dimiliki benar-benar dapat diberdayakan sekaligus sebagai media mengasah keterampilan.
Beliau berharap pada seleksi peserta untuk penjaringan juara agar dapat dilakukan secara profesional sebagai bentuk upaya pemantapan dalam menghadapi pertandingan pada tingkat berikutnya.
Melalui kegiatan ini, diharap tumbuh motivasi dari segenap masyarakat untuk ambil bagian dalam upaya pemberantasan buta aksara Al Qur’an yang sepatutnya proses pendidikan dan pembinaan tersebut harus dimulai sejak dini.
Beliau berharap kegiatan ini benar-benar dapat menjadi ajang kompetensi yang adil bagi segenap kafilah kelurahan dan desa dilingkungan Pemerintah Kecamatan Bunguran Timur.
Pada kesempatan yang sama Ketua Pelaksana Kegiatan/Camat Bunguran Timur, Asmara Juana Suhardi juga melaporkan penyelenggaraan MTQ VII kecamatan merupakan barometer yang juga memiliki makna sebagai upaya memperkokoh ukhuwah sekaligus sebagai tolok ukur proses pembelajaran Al Qur’an yang berlangsung di masyarakat.
Dikatakan pula bahwa pelaksanaan
Mtq ke VII tahun 2017 merupakan persiapan awal Kecamatan Bunguran Timur untuk ikut serta dalam pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Natuna yang insyaallah akan dilaksanakan pada tahun 2018 di Kec. Bunguran Timur Laut.
Adapun peserta kegiatan ini terdiri dari 3 Desa dan 3 Kelurahan, yaitu Kelurahan Ranai, Kelurahan Bandarsyah, Kelurahan Ranai Darat, Desa Sepempang, Desa Sungai Ulu, dan Desa Batu Gajah.
Selanjutnya cabang-cabang yang diperlombakan antara lain 1. Tartil Alquran putra dan putri 12 (orang) 2.Tilawah Alquran golongan anak-anak putra dan putri (12 orang. 3), Tilawah Al Qur’an gol remaja putra dan putri (10 orang), 4.Tilawah Alquran gologan dewasa putra dan putri (10 orang), dimana kegiatan akan berlangsung dari tanggal 24 s/d 29 September 2017, dengan tema ” Melalui MTQ Kecamatan Bunguran Timur tahun 2017, Kita Aktualisasikan Nilai-nilai Al Qur’an sebagai Pedoman dalam Kehidupan Bermasyarakat Menuju Masyarakat Bunguran Timur yang Cerdas dan Mandiri Dalam Kerangka Keimanan dan Budaya Tepatan.
(Humas_P/Endang)