Home / Natuna News / RAPAT BERSAMA FORUM KOMUNIKASI BPJS KESEHATAN

RAPAT BERSAMA FORUM KOMUNIKASI BPJS KESEHATAN

Ranai- Asisten Administrasi Umum Sekretariat Kabupaten Natuna, Ir. Basri, M.Si mewakili Bupati Natuna memimpin pertemuan Forum Kemitraan dan Forum Komunikasi dengan Pemangku Kepentingan Utama pada Selasa (17/3) lalu bertempat di ruang rapat kantor Bupati Natuna.

Hadir dalam pertemuan tersebut, Direktur RSUD, Drs.Faisal, Kadis Sosial & Tenaga Kerja, Drs. Kamaruddin,MM,M.Si, Kepala Bappeda, Hardinansyah, SE,M.Si, Kepala BKD, Drs.Abdullah, M.Si, serta jajaran dari UPTD Puskesmas Ranai.
Pada pertemuan tersebut Asistenmenyampaikan kepada forum kemitraan BPJS agar selalu bersinergi dan melakukan komunikasi yang lebih terarah dengan semua komponen masyarakat, sehingga pemahaman tentang pentingnya BPJS dapat dipahami secara utuh.
Sementara itu, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Tanjungpinang, Riska Adiati mengatakan bahwa dalam rangka mengoptimalkan pelayanan dibidang jaminan kesehatan nasional, BPJS perlu menjalin kemitraan dengan instansi sehingga diharapkan pelayanan dapat diselenggarakan secara lebih efektif/tepat sasaran.
Sebagai penunjang optimalisasi layanan BPJS Kesehatan saat ini, pengertian yang sama terhadap setiap kebijakan melalui koordinasi lintas instansi mutlak untuk dilakukan.

(Ditulis oleh : Handi /Alex )

x

Check Also

Safari Ramadhan ke Kecamatan Bunguran Timur, Sekda Natuna Sambangi Masjid Al-Jamaah Air Lakon

(wartaKominfo) – Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna di Malam Ramadhan ke 15 kembali ...