Home / Natuna News / Pemda Natuna Gelar Nonton Bareng Pertandingan Final Piala Asia U-23

Pemda Natuna Gelar Nonton Bareng Pertandingan Final Piala Asia U-23

(Wartakominfo) – Jum’at (04/05). Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna kembali mengadakan nobar atau nonton bareng bersama masyrakat, untuk menyaksikan pertandingan akhir antara Jepang dan Uzbekistan di alun-alun Pantai Piwang, Ranai.

Meski tanpa adanya timnas Indonesia U-23 yang belum berhasil lolos pada laga semifinal kemaren, nobar yang diadakan oleh Pemda Natuna tetap ramai didatangi oleh masyarakat Natuna.

Nonton bareng ini dihadiri langsung oleh Bupati Natuna, Wan Siswandi, yang didampingi oleh Sekretaris Daerah Natuna, Boy Wijanarko Varianto, beserta forkopimda dan beberapa kepala OPD.

Kegiatan nobar yang difasilitasi oleh videotron Diskominfo Natuna ini juga dibarengi dengan adanya hiburan untuk masyarakat yang hadir.

Hiburan yang disajikan kepada masyarakat yaitu menjawab quiz yang dibacakan oleh MC, adapun pertanyaan yang diberikan seputar sepak bola dan budaya serta pengetahuan umum mengenai Natuna.

Pada malam hari ini, hadiah yang diberikan disponsori oleh Dispora dan DLH, berupa uang dan juga botol minuman kepada masyarakat yang berhasil menjawab.

Pertandingan akhir Piala Asia U-23 ini kemudian secara resmi dimenangkan oleh Jepang dengan skor akhir 1-0.

Diskominfo/Ira

x

Check Also

Pemanfaatan PLBN Serasan Tinggal Proses Administrasi dan SDM

(WartaKominfo) – Pos Lintas Batas Negara (PLBN) yang ada di Serasan Kabupaten ...