Home / Natuna News / Wakil Bupati Natuna Hadiri Peresmian Monumen PesawatLanud Raden Sadjad Natuna

Wakil Bupati Natuna Hadiri Peresmian Monumen PesawatLanud Raden Sadjad Natuna

(wartaKominfo) – Rabu 21 Juni 2023 Wakil Bupati Natuna menghadiri Peresmian Monumen Pesawat Lanud Raden Sadjad Natuna di Lanud Raden Sadjad.Dalam sambutannya Danlanud Raden Sadjad Kol. PNB Jajang Setiawan menyampaikan ini merupakan terobosan awal sebagai simbol untuk jalur udara milik TNI AU, yang secara filosofis tidak boleh ada batasan meskipun kita dalam keterbatasan.

Replika pesawat tempur taktis tipe F16 dan Hawk TT 1246 ini didatangkan langsung dari Yogyakarta. Adapun khasanah lokal dari monumen ini adalah batu granit Natuna. Harapannya ini juga menjadi sarana edukasi nantinya dan merupakan monumen pesawat pertama di provinsi Kepulauan Riau.

Selanjutnya Wakil Bupati dalam sambutannya mengungkapkan ini memberikan nuansa lain untuk Natuna, dan ini akan menjadi tempat hiburan yang baru yang nantinya bisa dikenang.

“Monumen ini menjadi tanda ikatan cinta antara TNI dengan Natuna” ujar Rodhial

Selanjutnya peresmian didampingi forkopimda ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pelepasan balon dilanjutkan dengan tepung tawar.

Dalam acara ini juga Wakil Bupati turut memotong pita tanda peresmian lampu penerangan jalan dimana pembiayaan pembangunan lampu penerangan jalan ini bersumber dari APBD Natuna.

Diskominfo/Dani

x

Check Also

Wakil Bupati Natuna Buka TC Peserta MTQ X Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024

(wartaKominfo) – Usai menggelar MTQ XI tingkat Kabupaten Natuna pada 21-26 April ...