Home / Natuna News / “Welcome to Natuna” Pemda Sambut Yacht Rally Sail To Natuna

“Welcome to Natuna” Pemda Sambut Yacht Rally Sail To Natuna

(WartaKominfo) – Pemerintah Kabupaten Natuna,  sambut hangat peserta Yacth Rally Sail To Natuna 2019 dalam acara Penyambutan sekaligus Gala Dinner yang digelar di Pantai Teluk Selahang, Rabu, (13/06/19) malam.

Mewakili Bupati Natuna, Sekda Natuna, Wan Siswandi menyampaikan bahwa Pemkab Natuna menyambut baik atas kunjungan Yachter. Dengan adanya event seperti ini, ia berharap  kunjungan wisatawan ke Natuna lebih meningkat lagi dan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat tentunya.

“Welcome to Natuna, Semoga betah dan nyaman berada disini, mudah mudahan tahun depan jumlahnya meningkat,  minimal bertahan dari jumlah sekarang ini. Dan juga,  kita selaku tuan rumah juga harus menyambut baik” tutur Siswandi kepada peserta maupun masyarakat Natuna yang hadir saat itu.

Sementara itu, Kepala Disparbud Natuna, Hardiansyah menyebutkan bahwa ada 25 kapal dengan 42 orang peserta, yang tergabung dalam Yacht Rally Sail To Natuna kali ini.

“Tahun ini Natuna kedatangan 25 Kapal berasal dari 8 negara.  Diantaranya yaitu,  Australia, Amerika, Perancis, Swiss, Inggris, Malaysia, Singapura dan New Zealand ” jelas Hardiansyah dalam sambutannya.

Dalam kesempatan tersebut, Hardiasyah juga mengatakan bahwa Natuna harus segera memiliki Exit Entry Point. Supaya kedepan para peserta tidak perlu lagi singgah ke daerah lain, melainkan dapat langsung menuju ke Natuna.

Hardiansyah juga  mengucapkan terimakasih kepada semua pihak, yang ikut mendukung demi suksesnya kegiatan Yacht Rally Sail To Natuna 2019.

Selanjutnya,  berbagai seni budaya melayu ditampilkan dalam kegiatan tersebut, untuk menyambut kedatangan para Yachter Rally 2019. Diantaranya ada tari persembahan, tari zapin tali, tari sajojo, permainan alu, hadrah, pembacaan syair dan hiburan akustik.

Hadir dalam Gala Dinner, Sekretaris Percepatan Wisata Bahari Kemenpar RI, Ratna Suranti, EO Yacht Rally Sail To Natuna 2019 dari Kemenpar RI, Remond Laksmana, Perwakilan Dispar Provinsi Kepri, para Pimpinan OPD, FKPD, para tamu undangan dan masyarakat Natuna lainnya yang memadati lokasi acara.  (Diskominfo/Fera)

x

Check Also

Rayakan Hari yang Fitri, Sekda Natuna Gelar Open House Dikediamannya

(WartaKominfo) – Rabu (10/04)- Sekda Kabupaten Natuna, Boy Wijanarko, gelar open house ...