Home / Natuna News / PT Pos Gratiskan Pengiriman Barang Ke Lombok

PT Pos Gratiskan Pengiriman Barang Ke Lombok

(WartaKominfo) – PT Pos Indonesia (Persero) memberikan program menarik sebagai bentuk kepedulian akan bencana   gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Program tersebut yakni pengiriman gratis tidak dipungut biaya dengan tujuan Lombok,  Nusa Tenggara Barat yang sudah berlaku sejak 08 Agustus sampai dengan 31 Agustus mendatang.

Pimpinan Kantor Pos Cabang Ranai Kabupaten Natuna, Muhammad Ihwan mengatakan, program tersebut bertajuk,  Pos Peduli Bencana Alam Gempa Bumi di Pulau Lombok.

“Pos peduli,  Kantor Pos peduli korban bencana alam yang terjadi di Lombok dengan cara penyaluran bantuan seperti ini.”, jelas Ihwan saat dikonfirmasi WartaKominfo. Rabu, (15/08/2018).

Ihwan juga mengatakan,  syarat dan ketentuan pengiriman bantuan gratis ke Lombok adalah, setiap paket sumbangan tidak lebih dari berat 20 Kg. Paket sumbangan dapat lebih dari satu kiriman. Lantas tempat penerimaan adalah seluruh loket Kantor Pos kecuali Agen Pos dengan alamat tujuan, Pos Peduli Korbn Bencana Alam Gempa Pulau Lombok. UP.  KP.  Mataram 83000.

Pihak Kantor Pos mengingatkan kepada calon pengirim untuk tidak mengirimkan sumbangan dalam bentuk makanan yang mudah busuk atau rusak,  dan juga tidak diperbolehkan mengirimkan barang berupa cairan.

“Sejauh ini, sudah ada empat orang pengirim. Yang bertanya banyak,  mungkin nanti akan bertambah lagi jumlah pengirimnya.” Kata Ihwan mengakhiri.

(Diskominfo/Fera)

x

Check Also

Bupati Natuna Serahkan Bantuan Hibah Mobil Tangki Air Kepada PDAM Natuna

(wartaKominfo) – Bupati Natuna, Wan Siswandi didampingi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum ...