Home / Natuna News / Bupati Natuna Buka Acara Pergelaran Seni-Budaya Dalam Rangka Peringatan HUT Desa Harapan Jaya ke- 26 Tahun 2023

Bupati Natuna Buka Acara Pergelaran Seni-Budaya Dalam Rangka Peringatan HUT Desa Harapan Jaya ke- 26 Tahun 2023

(wartaKominfo) – Bupati Natuna Wan Siswandi membuka secara resmi Acara Pergelaran Kesenian dan Kebudayaan Dalam Rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Desa Harapan Jaya ke- 26 Tahun2023, bertempat di Lapangan Volly Trans Mandiri Desa Harapan Jaya, Kecamatan Bunguran Tengah, Kamis, 07/09/2023.

Peringatan Hari Ulang Tahun Desa Harapan Jaya di meriahkan dengan pawai kebudayaan yang terdiri dari masyarakat sekolah-sekolah dan juga pegiat kesenian khas jawa setempat. Kemudian di lanjutkan dengan penampilan kesenian dari beberapa sanggar seni setempat.

Dalam sambutannya Bupati Natuna Wan Siswandi menyampaikan Pemerintah Daerah mendukung kegiatan yang di gelar oleh Pemerintah Desa Harapan Jaya

“Kami dari Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna mendukung penuh kegiatan yang di selenggarakan oleh Pemerintah Desa Harapan Jaya ini adalah kegiatan yang bagus untuk kita semua”. Ucapnya.

Bupati Natuna Wan Siswandi menyampaikan bahwa kegiatan Pergelaran Kesenian dan Kebudayaan sangat membantu terutama di kalangan UMKM setempat.

“Kegiatan ini sangat membantu masyarakat setempat, terutama membantu UMKM di mana akan terjadi proses ekonominya ada penjual dan pembeli disitulah terjadi proses interaksi jual beli”. Ujarnya.

Diakhir sambutannya Bupati Natuna Wan Siswandi menyampaikan harapan dari kegiatan ini mendatangkan nilai positif terhadap.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mendatang nilai positif terhadap masyarakat baik di bidang perekonomian dan juga di bidang edukasi kesenian dimana di acara ini akan di tampilkan beberapa kesenian yang ada di Desa setempat, semoga berjalan dengan lancar tanpa ada kendala amin. “. Tutupnya

Kepala Desa Harapan Jaya Hardan menyampaikan ucapan terima kasih atas kedatangan pak Bupati Natuna beserta rombongan yang sudah hadir dalam acara.

“Kami dari masyarakat desa harapan jaya mengucapkan terima banyak atas kehadiran bapak bupati dan rombongan di desa kami”. Ucapnya

Acara di tandai dengan pemukulan gong yang di lakukan oleh Bupati Natuna Wan Siswandi yang menandakan bahwa kegiatan Pergelaran Kesenian dan Kebudayaan dalam Rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Desa Harapan Jaya ke-26 Tahun 2023 telah resmi di buka.

Acara dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Natuna, Anggota DPRD Komisi l, Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna, Asisten ll Bidang Pemerintahan, Kepala OPD Kabupaten Natuna, Camat Bunguran Tengah, Kades Harapan Jaya, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat.

Diskominfo/Sadria

x

Check Also

Wakil Bupati Natuna Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI AU Ke-78

(Wartakominfo) Senin (22/04)- Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, menghadiri upacara peringatan HUT ...